You are currently viewing PLTS off-grid ataukah on-grid yang cocok untuk kita?

PLTS off-grid ataukah on-grid yang cocok untuk kita?

Saat ini makin marak hunian maupun bangunan yang memasang Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) sebagai suplai listrik selain listrik PLN. Sebelum proses instalasi PLTS biasanya sering terdapat pertanyaan PLTS dengan sistem off-grid ataukah on-grid yang cocok untuk hunian kita. Dalam artikel kali ini Warung Energi akan mengulas lebih dalam tentang sistem PLTS off-grid serta on-grid.

On-grid

Berdasarkan defisininya PLTS on-grid adalah sistem PLTS yang hanya akan menghasilkan listrik ketika terdapat listrik dari dari grid (PLN). PLTS akan mengirimkan kelebihan produksi listrik yang dihasilkan ke PLN, sehingga memungkinkan proses jual-beli (ekspor-impor) listrik atau dapat dikreditkan untuk pemakaian listrik selanjutnya. Namun perlu diperhatikan dalam proses ekspor-impor listrik ini memerlukan meteran listrik khusus, yakni net metering. PLN sendiri telah menyediakan net metering yang dapat menunjang proses ekspor-impor listrik dari PLTS ke jaringan listrik PLN.

Sistem on-grid ini termasuk sistem PLTS yang sederhana serta merupakan sistem yang efektif dalam segi biaya. Komponen utama dalam PLTS on-grid adalah panel surya serta inverter. Sistem on-grid dapat secara  langsung mengimbangi tagihan listrik. Namun sistem ini memiliki kekurangan yakni jika terdapat mati listrik dari PLN maka hunian juga akan mengalami mati listrik, mengingat dalam pembangkitannya PLTS on-grid bergantung dari listrik PLN untuk dapat menggenerasi listrik.

Off Grid

Berdasarkan definisinya PLTS off-grid adalah sistem PLTS yang memungkinkan untuk menyimpan listrik dari PLTS dalam baterai untuk digunakan ketika listrik PLN mati atau jika kediaman kita berada pada daerah tanpa akses listrik PLN. Dalam hal ini menjadikan sistem PLTS off-grid tidak dapat melakukan proses ekspor-impor listrik ke PLN.

Salah satu keunggulan sistem off-grd bila dibandingkan dengan sistem on-grid yakni dapat tetap menyediakan listrik jika terdapat pemadaman listrik dari PLN. Namun sistem ini memiliki kekurangan yakni kemungkinan tidak dapat memenuhi kebutuhan beban listrik secara total mengingat biaya serta volume baterai dapat menjadi sangat tinggi. PLTS off-grid membutuhkan peralatan yang lebih kompleks serta biaya yang lebih tinggi bila dibandingkan PLTS on-grid. Komponen utama dari sistem off-grid adalah panel surya, charge controller, inverter, serta baterai. Inverter yang digunakan dalam sistem off-grid berbeda dengan sistem on-grid. Pada sistem off-grid inverter yang digunakan adalah inverter dengan kemampuan bi-directional sehingga mampu mengisi baterai dan mengambil listrik dari baterai untuk digunakan ke beban.

Selain itu, pengaturan array panel surya dan jumlah baterai yang diperlukan cukup kompleks pada sistem off-grid. Detail analisis dari kebutuhan listrik akan diperlukan dalam mendesain sistem. Selain itu diperlukan pengkabelan ulang pada panel listrik utama dalam bangunan untuk mengisolasi beban kritikal (kulkas serta beberapa lampu) saja sehingga hanya mereka yang mendapatkan listrik saat terjadi pemadaman listrik PLN. Hal ini berarti peralatan listrik yang tidak kritikal misalnya AC, TV, mesin cuci, serta peratalan listrik yang lain tidak akan mendapatkan listrik saat terjadi pemadaman PLN.

Hal ini mengakibatkan instalasi PLTS off-grid lebih kompleks dari pada on-grid. Hal ini dikarenakan terdapat komponen berbahaya, biasanya adalah baterai dengan arus tinggi sehingga diperlukan pelatihan ekstra dalam menanganinya. Selain itu, baterai adalah komponen yang cukup mahal, memerlukan maintenance, dan penggantian secara berkala.

Dikarenakan banyaknya komponen tambahan serta instalasi yang lebih kompleks maka biaya instalasi PLTS sistem off-grid biasanya lebih tinggi daripada PLTS on-grid. Biaya PLTS off-grid dapat mencapai 2 hingga 3 kali biaya instalasi PLTS on-grid per-watt yang sama. Serta memerlukan maintenance secara teratur.

Kesimpulan

Kami tidak merekomendasikan sistem PLTS off-grid untuk rumah tangga yang telah terpasang dengan listrik PLN. Hal ini dikarenakan PLTS off-grid tidak efektif dalam hal biaya serta terbilang kompleks baik instalasi baik penanganan pasca instalasi untuk rumah tangga. Tidak efektif dalam hal biaya karena anda harus mengeluarkan biaya 2 – 3 kali lebih tinggi dari pada sistem PLTS on-grid untuk kapasitas pemasangan yang sama. Sehingga untuk pemasangan di rumah tangga kami merekomendasikan pemasangan PLTS on-grid karena didukung dengan adanya sistem ekspor-impor oleh PLN.

This Post Has 29 Comments

  1. Djokosus

    Penjelasan yg sangat bagus. Kalau system on-grid, berarti harus ada kerjasama dengan PLN. Dengan kata lain akan tergantung di PLN. Apakah system’ admistrasi PLN sudah mendukung system’ on grid secara nasional? Terima kasih sebelumnya.

    1. admin

      iya pak sudah ada regulasi dari PLN untuk sistem on-grid, hal ini didukung oleh peraturan direksi PLN. untuk administrasi bisa langsung mengajukan net metering di kantor PLN masing2 wilayah setempat.

  2. Rike

    Kalo solar lansung keinverter apakah bisa,? saya hanya butuh siang saja dan saya cuman punya solar 100wp sedangkan saya butu 100 Watt minimal, apakah bisa.

    1. admin

      Halo Rike, jika sistem solar hanya siang saja maka itu on grid system. Komponent utamanya panel surya dan inverter. Kalau boleh tau apakah sudah ada PLN ?
      Terima kasih. Salam Warung Energi

  3. Imam G.

    Saya rasa penggunaan sistem on grid merugikan konsumen. Di artikel ini belum dibahas harga ekspor impor listriknya. Hanya dihargai 65% dan jika masih surplus selama 3 bulan maka akan di-nol-kan. Ya sama saja “sumbang” listrik gratis ke PLN. Padahal instalasi kita yg bangun dan biayai. Regulasi masih mindungi bisnis PLN.. PLN takut konsumennya pakai EBT.. meskipun saya di kota dan jalur PLN masuk, saya akan tetap pakai sistem off grid. Terima kasih admin 🙆‍♂️

      1. John

        Sistem of grid lebih aman walau agak mahal karena kota bisa atur sendiri dan tdknperlu jual ke PLN ngapain PLn mau untung lebih besar dari kita yang menyediakan fasilitas listrik sendiri tinggal.pln mau masang meter nyambung daya lebih dari kita kok mau lebih untung

        1. kontributor

          Betul pak. Apakah berminat pasang PLTS off grid? Nanti bisa hubungi kami di WA +62813-3332-0850. Terima kasih. -L

    1. Eskandaru

      betul sekali, 65% persen saja yang diakui, mending diarahkan full ke beban rumah. Min bisa ga kalo kita bangun off grid tetapi battery nya kecil saja. Siang pake pln + solar panel, malamnya full PLN. jadi ga perlu banyak battery. solar siang nya untuk ngurangi pemakaian PLN

      1. Abdi Restu

        Sesuai Permen ESDM No. 26 2021 pasal 6 ayat 1 perhitungannya sudah 100 %

    2. Abdi Restu

      Sesuai Permen ESDM no 26/2021 pasal 6 perhitungannya sudah 100% dan bila selisih lebih selama 6 bulan akan di Nol kan

  4. Izza

    Terimakasih informasinya sangat bermanfaat

  5. nurcahyo

    Dengan aturan dari pemerintah yang tidak mendukung kebebasan memilih energi alternatif, apakah solar system ini akan lebih bermanfaat utk masyarakat ?

    1. energi

      Halo Pak Nurcahyo, pemerintah saat ini mendukung penggunaan PLTS. Sudah ada peraturan terbaru PLTS dapat diexport ke PLN dinilai 100% dari total daya yg diexport. Serta ada insentif dari UNDP untuk pemasangan PLTS On grid.

      1. Eskandaru

        oh sudah 100% ya, wah mantap tuh

  6. Andre

    kak mau tanya bisakah on-grid beroperasi tanpa adanya net metering

    1. energi

      Halo Pak Andre , secara peraturan wajib menggunakan kWh exim PLTS ke PLN. Pengurusannya mudah dan kami bisa bantu.
      Dengan dipasangnya kWh exim PLTS ke PLN anda bisa export listrik yang dihargai 100% oleh PLN. Serta bisa dapat insentif dana dari UNDP. Untuk keterangan lebih lanjut silahkan menghubungi warung energi.

  7. Samson

    Dear admin

    Bagaimana cara mendapatkan insentif dana dari UNDP? Berapa watt minimum terpasang supaya bisa mendapatkan insentif tersebut.

    1. energi

      Halo Pak Samson, untuk informasi lanjut silahkan menghubungi warung energi via WA(081333320850), telfon atau email(administrator@warungenergi.com)

  8. cakyon

    biaya instalasi Off grid 1300Watt sampai berapa ?

    1. kontributor

      Dear pak Cakyon. Apakah berminat pasang PLTS off grid? Untuk informasi lebih lanjut bisa hubungi kami di WA +62813-3332-0850. Terima kasih. -L

  9. Ishaqsae

    Salam Mas Admin,
    Mau tanya, apakah kalau kita pasang PLTS off grid perlu izin dulu ke PLN ?
    Apakah kalau kita pasang langsung tanpa izin akan kena pasal peanggaran hukum ?
    Bila melanggar, peraturan atau hukum mana yang mengaturnya ?
    Mohon penjelasannya, terima kasih.

    Salam,

    1. admin

      Selamat siang. Salam juga Pak Ishaq, saya Iqlima dari tim Marketing Warung Energi, untuk PLTS Offgrid tidak perlu izin dari PLN karena energi yang dihasilkan dari PLTS tidak ada yang tersambung dengan PLN. Tidak ada sanksi atau pelanggaran karena Bapak tidak menjual atau mencuri listrik dari PLN. Atau untuk lebih detailnya bisa mengubungi kami di +62 813-9158-1363. Terima kasih

  10. anton

    salam kenal, dari beberapa teman yg telah memasang PLTS terkendala dengan izin PLN yang lama lebih dari sebulan blm mendapatkan KwH exim nya….apakah ada jaminan utk masalah ini? ( daerah jawa barat-bekasi)

    1. Marketing Communication

      Salam kenal juga Pak Sulisthio, izin menjawab untuk permasalah kWh Exim sudah menjadi permasalah bersama karena untuk mendapatkan kWh Exim sangat memakan waktu yang lama, cara yang terbaik baik Bapak harus sering followup dengan PLN setempat atau bisa hubungi ke 123 untuk dibantu proses pengaduan.

      Terimakasih

  11. Terry Siahaya

    Admin sy mau gunakan systim OFF Grid …. Tanya…? Apakah daya dari PV (photo voltaic) melalui inverter langsung bisa digunakan ke beban tanpa melaliu Batere ( buat siang hari ) dikontrol menggunakan Automatic Change Over Switch (sensor Photo sel, atau beban) dan malam/sore menggunakan PLN ………. atau ada peralatan tambahan lainnya . Terima Kasih

  12. Turbina Pratama

    Ijin bertanya Bung Admin Warungenergi, berapa kisaran kasar biaya yang harus disiapkan untuk pengadaan & pemasangan PLTS rumah tangga daya 1500 Watt dengan system ON Grid atau ON Grid Hybrid.
    Terima kasih.

    1. kontributor

      Dear Bapak Turbiana. Apakah berminat pasang PLTS residensial? Bisa hubungi kami di WA +62813-3332-0850 untuk informasi lebih lanjut. Terima kasih. -L

  13. Abdi Restu Daud

    Saya sudah 14 bulan pasang PLTS On Grid 3000 kWh awal2 nya memang biaya listrik sangat kecil
    Rata2 300 RB/BLN namun 3 bulan ini biayanya melonjak menjadi 1,5 juta (tanpa ada tambahan beban) dan sudah 3 x buat pengaduan ke PLN namun petugas PLN juga kurang paham…. Untuk di PLN apakah ada manager yg menangani PLTS ini sesuai implementasi dari Permen ESDM No. 22/2022 mohon sharing dari kawan2

Tinggalkan Balasan